Buka KOPERKI XVII, Gubernur Olly: Jantung Penyakit Mematikan

MANADO, sulutexpress.com-“Semoga kongres nantinya menghasilkan rekomendasi yang bermanfaat untuk perkembangan dokter jantung sehingga penanganan untuk penyakit jantung juga semakin berkembang dan semakin baik, dimana penyakit jantung merupakan penyakit yang sangat mematikan”.

Hal ini disampaikan Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey saat membuka Kongres Nasional XVII Perhimpunan Dokter Spesialis Kardiovaskular Indonesia (KOPERKI) di hotel Four Point Manado yang ditandai dengan pemukulan Gong oleh Gubernur, Kamis (10/05/2018).

Gubernur juga menyampaikan terima kasih Kepada PERKI karena telah memilih Sulut sebagai lokasi pelaksanaan kegiatan kongres sehingga diharapkan dengan pelaksanaan kongres tersebut akan memberikan dampak positif bagi Sulut.

Selanjutnya Gubernurpun secara lugas mengajak para peserta PERKI yang hadir untuk berwisata dan menikmati kuliner lezat Sulut.

“Sulut memiliki wisata indah dan makanan yang lezat, silahkan Para peserta berwisata dan menikmati kuliner disini sebelum balik ke daerah masing-masing,” tutup Gubernur Olly

Diketahui, PERKI didirikan tanggal 16 Nopember 1957 di RS Saint Carolus yang hingga saat ini anggota PERKI diseluruh Indonesia sudah berjumlah 550 orang dan mempunyai 12 Pusat Pendidikan Spesialis Jantung. Adapun Pengurus Pusat PERKI berkedudukan di Jakarta. (RFJS)

 745 total views,  1 views today

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *