Headline Manado

Salut Buat Ketua DPD PAN Manado,Rumah Kebanjiran Masih Bisa Berbagi Bersama Masyarakat Terdampak Lainnya

Manado, sulutexpress.com, Minggu (29/01/2023) -Sikap Ketua DPD PAN Manado, Bambang Hermawan patutlah di acungi jempol.

Bagaimana tidak, kendati rumahnya sendiri mengalami nasib yang sama, dengan warga kota manado, terendam banjir setinggi dada orang dewasa, Bams panggilan akrab sekertaris komisi D, DPRD Kota Manado, masih meluangkan waktu bahu membahu bersama pengurus PAN Manado, membantu menyalurkan makanan dan pakaian bagi masyarakat terdampak.

Ketua DPD PAN saat menerima bantuan masyarakat terdampak

‘Rumah saya juga terendam banjir, tapi rasa senasib sepenanggungan dengan warga lainnya lebih utama, dan ini merupakan bagian dari tugas kita sebagai wakil rakyat.’ Ujar pria yang sudah dua periode duduk sebagai anggota dewan ini.

Pelak, sikap Wakil Sekertaris Jendral (Wasekjen) Pemuda Muhamadiyah Pusat ini, mendapat apresiasi dari berbagai kalangan masyarakat.

‘Inilah contoh seorang pemimpin yang baik, yang laik kita berikan apresiasi, salut buat pak bambang’, ujar Ulin warga Banjer.

Hal senada di ungkapkan Hendra warga Tikala Ares

‘Contoh seorang anggota dewan yang lebih mementingkan masyarakat,’ tegas nya.

Pun terkait kerja keras DPD PAN Manado, membuat dapur umum di dua titik yang paling terdampak, diakui Bams atas arahan dan petunjuk ketua DPP PAN Zulkifli Hasan.

‘Saya mendapat perintah langsung dan arahan dari ketua DPP PAN, Bang Zul (sapaan akrab Zulkifli Hasan), untuk membantu meringankan beban masyarakat terdampak, selain itu Bang Zul ikut memberikan memberikan bantuan.’ Tutur Bams. (can’s)

 1,762 total views,  1 views today

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *