OD-SK Berikan Kendis Untuk JIPS
Sulut, sulutexpress-Berita Baik untuk Jurnalis Independen Pemprov Sulut (JIPS), untuk pertama kali Pemprov Sulut memberikan 1 unit mobil toyota Inova dari Gubernur Olly Dondokambey dan Wagub Steven Kandouw kepada JIPS sebagai kendaraan operasional yang diserah oleh Wagub Kandouw usai pelaksanaan upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila, di halaman Kantor Gubernur, Sabtu pagi (01/10).
Kendis tersebut di terima oleh koordinator JIPS (Kordi) Donny Arah (wartawan Kompas TV Manado) yang berupa Surat Keputusan Gubernur terkait pinjam pakai kendaraan dinas operasional untuk JIPS serta kunci mobil Inova.
Mungkin ini pertama kali atau satu-satunya Pemprov menyiapkan kendis operasional khusus untuk kalangan wartawan.
Karo Umum Setda Provinsi Sulut Jemmy Ringkuangan AP MSi mengungkapkan, Gubernur dan Wagub Sulut sangat mengapresiasi kinerja kemitraan JIPS dengan Pemprov Sulut, karena setiap hari kalian meliput kegiatan pimpinan.
“Karena itu OD-SK minta manfaatkan sebaik-baiknya guna menunjang tugas-tugas liputan jurnalistik nanti. Disamping itu kalian juga harus mampu merawat dengan baik kendaraan ini, anggaplah seperti kendaraan kalian sendiri dan jangan hanya di pakai untuk kegiatan yang tidak berkaitan dengan tugas-tugas peliputan pimpinan, Ujar Ringkuangan yang juga sebagai pembina JIPS.
Ringkuangan juga mengatakan, bahwa bantuan kendaraan dinas operasional tersebut sebagai bentuk apresiasi dalam rangka memperingati HUT ke-52 Provinsi Sulut yang di serahkan pada peringatan Hari Kesaktian Pancasila.
Usai penyerahan Kendis, Kordi Donny Arai langsung melakukan uji coba yang lansung di saksikan anggota JIPS di loby Kantor Gubernur. (Onal/tim)
764 total views, 3 views today