Wagub Kandouw Hadiri Ibadah Syukur di Gereja Riedel Wawalintoan Tondano Barat

 

Wagub Kandouw bersama dr Devi Kandouw -Tanos dan keluarga saat  mengikuti ibadah ucapan syukur di Gereja Riedel Wawalintoan Tondano Barat

Tondano-Wakil Gubernur  Sulawesi Utara Steven O.E Kandouw bersama Wakil Ketua TP – PKK dr Devi Kandouw -Tanos MARS dan Keluarga  mengikuti ibadah ucapan syukur di Gereja Riedel Wawalintoan Tondano Barat, Minggu (23/07).

Ibadah syukur ini  sebagai khadim Pdt Santje Tangel- Tombeg  mengambil dari pembacaan Alkitab Amsal.29 : 1-27.

Dalam khotbahnya tangel mengatakan orang yang dalam hidupnya selalu merancang kejahatan akan berakhir dan orang yang hidupnya selalu mengikuti ajaran Allah akan berhasil dalam hidupnya.
Takut akan Tuhan itu adalah kebenaran dan,  orang yang mengabaikan didikan pengamsal bilang adalah orang bodoh, karena itu mari kita ikut didikan Tuhan menjadi terbaik hidup benar di mata Tuhan, katanya

Lanjutnya , orang benar akan diberkati dan orang yang hidup dalam kebenaran akan menyaksikan kebaikan -kebaikan Tuhan, dari kegelapan kita bisa melihat terang karena kita selalu dalam Tuhan, katanya.

 Untuk itu kita  harus beryukur untuk menyatakan kebaikan Tuhan kepada kita semua  dan  melalui ucapan syukur ini  diharapkan  ada pesta iman bukan pesta minuman keras , tutupnya.
Selesai ibadah Wagub Steven Kandouw mengelar Open House di rumah orang tuanya di wawalintoan tondano. (RFJS/TIM)

 1,238 total views,  2 views today

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *